Santri MTs NU TBS Kudus dan santriyah SMA TBS Keramat saat menerima penghargaan
KUDUS – Santri Madrasah Tsanawiyah (MTs) NU Tasywiquth Thullab Salafiyah (TBS) Kudus dan santriyah SMA TBS Keramat berhasil mengukir prestasi yang membanggakan dalam lomba video kreatif, baru – baru ini.
Dalam lomba yang diselenggarakan oleh Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) bersama Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Kudus tersebut, santri dan santriyah dari madrasah yang berada di bawah naungan Yayasan TBS Kudus itu, berhasil menyabet juara II dan juara III.
Juara II dipersembahkan oleh tim SMA TBS Keramat, sedang duta dari MTs NU TBS Kudus memboyong juara III lomba ekspresi kemerdekaan bertajuk “Menuju Indonesia Emas: Pelajar Bisa Apa?” tersebut. (admin 1)