Ma’had Aly Ziarahi Makam KH Noor Ahmad

Berita, Informasia, Ma'had Aly

Para mahasantri saat ziarah di makam KH Noor Ahmad

JEPARA – Belasan mahasantri Ma’had Aly Tasywiquth Thullab Salafiyah (TBS) Kudus menziarahi makam pakar ilmu falak di Desa Kriyan, Kecamatan Pecangaan, Kabupaten Jepara pada Selasa, 21 Jumadal Ula 1445 H yang bertepatan dengan 5 Desember 2023 M.

Pada kesempatan itu, belasan mahasantri tersebut didampingi oleh Kiai Azhar Lathif Nashiran (muhadlir Ma’had Aly TBS Kudus yang juga ketua Lembaga Falakiyah NU Kabupaten Kudus), Kiai Noor Aflah SHI MH dan K Badrul Alam.

Kiai Noor Aflah, mengutarakan, ziarah ini selain untuk menghormati para muassis dan masyayikh madrasah TBS Kudus, juga untuk mengenalkan para santri dan mahasantri terhadap guru-guru atau kiainya.

“KH Noor Ahmad ini adalah salah satu ahli falak, yang lama mengajar di madrasah TBS Kudus. Beliau merupakan salah satu murid dari maestro ilmu falak TBS, yakni KH Turaichan Adjhuri atau yang biasa dikenal masyarakat luas dengan Mabh Tur,” terangnya.

Menurutnya, kepakaran KH Noor Ahmad dalam bidang ilmu falak, tidak hanya diakui di level daerah, tetapi juga di level nasional. “KH Noor Ahmad banyak menulis kitab tentang falak, dan beliau juga pernah menjadi pengurus Lembaga Falakiyah PBNU,” lanjutnya menambahkan.

Sementara itu, ketua panitia Hari Lahir (Harlah) ke-98, K Auzi’ni Syukron SHI MH, menyampaikan, bahwa ziarah ke makam muassis dan masyayikh ini adalah salah satu rangkaian Harlah. “Masih ada kegiatan-kegiatan lain, di antaranya khormil Quran dan puncaknya ada tasyakuran,” katanya. (eros/ ya)

 

 

 

Leave a Comment

Yayasan TBS Kudus

Jl. KH. Turaichan Adjhuri No.23, Kajeksan, Kec. Kota Kudus, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah 59314