Jalin Kemitraan, Tingkatkan Mutu Pendidikan

Berita, MI

Antusias sekali siswa ikuti sosialisasi Matematika cepat dan Bahasa Inggris lancar.

Kudus – Suasana pembelajaran yang menyenangkan dan peran aktif siswa saat belajar di kelas merupakan salah satu ikhtiyar untuk meningkatkan mutu pendidikan. Kondisi yang demikian telah dilakukan MI NU TBS yang bermitra dengan Era Pedia Indonesia Solo. Kegiatan ini digelar Rabu (06/12/23) berfokus pada sosialisasi program Matematika cepat dan Bahasa Inggris lancar, dimulai  pukul 07.30 dan berakhir pada  09.30 WIB,  ujar ustadz Zaenal Fahmi selaku waka kesiswaan.

Lanjut, ustadz Zaenal mengatakan bahwa siswa sangat senang dan antusias sekali  dengan model pembelajaran yang disampaikan, bahkan program ini  membawa kemajuan dan  pengetahuan yang baru bagi siswa,  yang tentunya akan berdampak positif di madrasah TBS, tambahnya.

Kak Ika panggilan akrabnya dari Era Pedia Indonesia,  mengatakan anak-anak MI NU TBS Kudus  sangat antusias sekali dan bersemangat, sehingga kegiatan didalam kelas menjadi aktif, dan menerapkan  pembelajaran yang menyenangkan sehingga anak-anak tidak mudah bosan ketika di kelas, tuturnya.

Kami memberikan materi tentang problem solving perkalian dengan berbagai metode, seperti metode 3 detik selesai, metode jarimatika, dan metode garis silang, pada materi Matematika dan mudah menghafal kosakata pada materi Bahasa Inggris, ungkap Kak Ika  koordinator sosialisasi program.

Demikian juga yang disampaikan Ustadz Mbar Utomo selaku Kepala Madrasah bahwa kegiatan ini sangat positif, bahkan anak-anak yang mempunyai potensi dalam bidang Matematika dan Bahasa Inggris dapat terjaring, sehingga harapannya kelak dapat ikut berkompetisi ke tingkat lanjut, ujarnya. (arf/zn)

Leave a Comment

Yayasan TBS Kudus

Jl. KH. Turaichan Adjhuri No.23, Kajeksan, Kec. Kota Kudus, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah 59314